Barcelona adalah salah satu klub terbaik di Eropa bahkan Dunia. Klub yang berdiri pada tahun 1899 ini, sukses meraih banyak gelar domestik maupun internasional. Sederet pemain top Dunia pernah berlabuh di klub asal Kota Catalan tersebut, namun tak banyak dari mereka yang mampu menorehkan prestasi serta mencatatkan namanya sebagai pemain terbaik dalam sejarah klub tersebut.
Berbicara mengenai pemain terbaik Barcelona, berikut kami sajikan 5 daftar pemain terbaik dalam sejarag Barcelona. Dilihat dari prestasi dan raihan gelar yang telah mereka persembahkan bagi EL Barca.
1. Lionel Messi
Torehan prestasi pemain asal Argentina ini begitu luar biasa, empat trophy Ballo d’Or sukses ia raih secara berturut-turut, yakni pada tahun tahun 2009, 2010, 2011 dan 2012. Selain itu, Messi juga berperan penting dalam membawa Barcelona meraih banyak gelar domestik dan kancah Eropa. Posisi pertama terasa layak ditempati olehnya, mengingat prestasinya yang begitu luar biasa bersama Barcelona.
2. Laszlo Kubala
Laszlo Kubala merupakan pemain yang pernah membela Barcelona selama kurang lebih 10 tahun, yakni sejak tahun 1950 hingga 1961. Selama berkarir di Barca, Kubala mengoleksi 274 gol dalam 345 pertandingan, sungguh torehan yang begitu luar biasa. Selain itu, Kubala juga sukses mempersembahkan empat gelar La Liga dan dua Copa del Rey bagi Los Azulgrana.
3. Xavi Hernandez
Xavi Hernandez adalah sosok penting dilini tengah Barcelona. Meski namanya tak setenar Lionel Messi, namun tanpa adanya sokongan dari seorang Xavi Hernandez, Messi tak akan mampu menunjukkan permaianan terbaiknya.
4. Ronaldinho
Meski hanya 5 musim membela Barcelona, namun kontribusi Ronaldinho begitu vital dalam mengangkat prestasi El Barca. Selama karirnya Camp Nou, pemain asal Brazil ini sukses mempersembahkan 5 gelar prestius bagi klub asal Catalan tersebut, salah satunya gelar Liga Champions musim 2005/06.
5. Rivaldo
Pemain ini adalah salah satu legenda Brazil yang memiliki talenta luar biasa. Sejak di datangkan Barcelona dari Deportivo La Coruna pada tahun 1997 silam, pemain yang memiliki tendangan kidal mematikan ini, sukses mengangkat prestasi Barcelona dan mempersembahkan 4 gelar bagi klub yang bermarkas di Camp Nou tersebut.
0 comments
Post a Comment